Menjelang Bertanding, Wabup Kasta Hadir motivasi Pemain Askab PSSI Kabupaten Klungkung di Jembrana

Jaga nama klungkung, jaga kebersamaan, pesan Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta saat memberikan motivasi kepada para pemain Askab PSSI Kabupaten Klungkung, bertempat di Negara Hotel, Jl. Ngurah Rai No.107, Desa Pendem, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, pada Sabtu (16/10/2021).
Lebih lanjut Wabup Kasta berpesan para pemain Askab PSSI Kabupaten Klungkung harus mempunyai teamwork yang bagus, karena dengan teamwork maka kita bisa memenangkan pertandingan.
Wabup Kasta juga mengingatkan agar para pemain menjaga kesehatan selama mengikuti pertandingan. “Tunjukan hasil latihan, potensi dan kerjasama tim dalam pertandingan besok,” ujar Wabup Kasta.
Ketua Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Askab PSSI) Klungkung AA Gede Bagus Mahendra Putra, mewakili pemain dan official, mengucapkan terimakasih atas support dan motivasi yang diberikan oleh Pemkab Klungkung melalui kehadiran Wakil Bupati Klungkung pada hari ini, sebelum kami akan bertanding melawan tuan rumah PS Jembrana bertempat di Lapangan Pecangakan Jembrana keesokan harinya.
“Mudah-mudahan dengan support dan motivasi yang diberikan, kami dapat memberikan hasil terbaik bagi Kabupaten Klungkung,” ujarnya.
Salam Gema Santi

Tinggalkan komentar